Minggu, 25 Oktober 2015

Posko Peduli Kabut Asap Tembilahan

Menghadapi darurat kabut asap yang terjadi di Riau, khususnya Kabupaten Indragiri Hilir, RSUD Puri Husada Tembilahan membentuk Tim Tanggap Darurat dengan mendirikan POSKO KESEHATAN TANGGAP DARURAT AKIBAT KABUT ASAP. Masyarakat dengan keluhan yang diakibatkan oleh kabut asap seperti ISPA, ASMA, PNEUMONIA dapat dilayani secara gratis atas keputusan Direktur RSUD Puri Husada Tembilahan.
Tim ini di Ketua oleh Kabid Pelayanan Medik Bapak dr. H. Rahmat, untuk menghadapi segala kemungkinan yang terjadi akibat kabut asap ini telah dipersiapkan SDM seperti dr. Paru, dr.THT, dr.Mata, dr.Kulit dan dr Umum yang Stand by di IGD, selain persiapan SDM ini juga persiapan Alat Bantuan Hidup Dasar ( BHD ), dan Obat-obatan.
Diberitahukan kepada Masyarakat Kabupaten Indragiri Hilir yang memiliki keluhan seperti yang disebutkan diatas, segera menuju POSKO KESEHATAN TANGGAP DARURAT AKIBAT KABUT ASAP di Jalan Veteran atau di Instalasi Gawat Darurat RSUD Puri Husada Tembilahan.www.rsudpurihusada.inhilkab.go.id/index.php/Berita/posko-kesehatan-tanggap-darurat-akibat-kabut-asap.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar